Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disdikpora Gunung Mas Gelar Musyawarah Guru Mata Pelajaran IPA Terpadu

  • Oleh Riska Yulyana
  • 02 Desember 2022 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) menggelar kegiatan peningkatan kompetensi pembelajaran guru melalui Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) terpadu tingkat Kabupaten Gumas tahun 2022.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari di aula Hotel Lising yakni dari 1 hingga 3 Desember 2022.

"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan keterampilan guru dalam proses kegiatan belajar mengajar, yang meliputi persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi hasil pembelajaran," ujar Ketua Panitia yang juga Analis Kebijakan Ahli Muda sub Koordinator Ketenagaan SD Yusali Agustin, Jumat, 2 Desember 2022.

Lanjutnya, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam penyelenggaraan pembelajaran aktif, inovatif, kreatif, efektif dan menyenangkan.

"Kegiatan diikuti oleh peserta yang berjumlah 50 orang guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) mata pelajaran IPA terpadu dari 12 kecamatan. Untuk narasumber berasal dari luar dan dalam daerah, yakni berasal dari BPMP Kalteng dua orang, dan dalam daerah satu orang," terangnya.

Sementara itu, Plt Kepala Disdikpora Kabupaten Gunung Mas Aprianto berharap dengan terbentuknya MGMP bisa membantu anggota kelompok musyawarah kerja dalam meningkatkan pengetahuan, kompetensi, kinerja, dan pengembangan profesionalisme guru, serta meningkatkan mutu pendidikan dan pembelajaran yang tercermin dari peningkatan hasil belajar peserta didik.

"Saya mengajak peserta untuk mengembangkan dan meningkatkan kompetensi pembelajaran guru serta memajukan lembaganya dengan mandiri, motivasi yang tinggi, berkualitas inovatif dan kreatif bagi kemajuan kualitas guru, yang nantinya berdampak pada peserta didik," ujarnya. (RISKA YULYANA/B-5)

Berita Terbaru