Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Harap Pemda Terus Tingkatkan Pembangunan Infrastruktur

  • Oleh Donny Damara
  • 15 April 2023 - 12:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kalteng, Maruadi mengharapkan kepada pemda di Kalteng ini untuk dapat terus meningkatkan pembangunan infrastruktur baik jalan maupun jembatan secara merata hingga wilayah pelosok.

Menurutnya, keberadaan infrastruktur sangat penting terutama bagi daerah tertinggal di pelosok untuk membuka keterisolasian serta meningkatkan perekonomian, sebab di Kalteng sendiri masih banyak wilayah pelosok yang infrastrukturnya kurang memadai.

"Tidak ada infrastruktur yang memadai membuat sejumlah daerah tertinggal akibat terisolasi, ini yang harus dapat diperhatikan pemerintah supaya bisa melakukan percepatan pembangunan secara merata," ujarnya, Sabtu, 15 April 2023.

Dirinya memahami, bahwa dengan letak geografis Kalteng yang sangat luas membuat pembangunan tidak mudah dilakukan. Akan tetapi, pemerintah di daerah diharapkan bisa terus melakukan upaya dengan melihat skala prioritas yang mana yang perlu didahulukan.

"Terkait ini juga kerap menjadi aspirasi masyarakat di pelosok, banyak masyarakat yang mendambakan infrastruktur memadai untuk menunjang aktivitas mereka, tentu yang kita ingin pemda dapat terus memperhatikan hal tersebut," ucapnya.


Dirinya meyakini, dengan upaya serta program tepat yang dicanangkan pemerintah daerah terutama dalam hal percepatan pembangunan infrastruktur bisa mewujudkan Kalteng maju serta membuat masyarakat-nya sejahtera dari berbagai segi.

"Kita tentu mendukung upaya-upaya pemerintah daerah melakukan percepatan pembangunan ini, harapan kita tidak ada lagi daerah yang terisolasi di wilayah Kalteng kedepan, apalagi kita akan menjadi salah satu provinsi penyangga IKN baru di Kaltim," tukasnya. (DONNY D/Y)

Berita Terbaru