Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasar Modal Berperan Penting Capai Tujuan Iklim Investasi

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 Oktober 2023 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Otoritas Jasa Keuangan atau OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Otto Fitriandy mengatakan bahwa pasar modal memiliki peran penting untuk mencapai tujuan iklim investasi yang baik.

"Pasar modal berperan penting dalam mencapai tujuan iklim karena diperlukan sejumlah besar investasi dan pendanaan untuk menuju target dimaksud," kata Otto pada Sabtu, 28 Oktober 2023.

Hal ini disampaikannya terkait ASEAN Capital Market Forum atau ACMF yang meliputi ACMF Chairs Meeting, ACMF International Conference, dan ACMF-ISSB Technical Training dihadiri oleh delegasi anggota ACMF, Asian Development Bank atau ADB, serta pelaku dan pemangku kepentingan sektor Pasar Modal di ASEAN.

"Melalui mobilisasi dan alokasi pembiayaan, pasar modal diharapkan dapat melengkapi pinjaman bank dan investasi publik," tuturnya lagi.

Dalam rangka mencapai hal ini, lanjutnya, upaya-upaya perlu diselaraskan.

"Pihak berwenang di masing-masing regional harus bekerja sama untuk merancang serta menerapkan kerangka peraturan bersama di luar batas negara. Diskusi ACMF merupakan bukti nyata upaya ini," katanya lagi.(TESTI PRISCILLA/H)

Berita Terbaru