Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sambangi Rest Area Jemaah Haul Guru Sekumpul, Dandim 1011 Kuala Kapuas Beri Bantuan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 14 Januari 2024 - 16:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dandim 1011 Kuala Kapuas, Letkol Inf Khusnun Dwi Putranto menyambangi rest area yang didirikan Gabungan Relawan Kapuas untuk Jemaah Haul ke-19 Guru Sekumpul, berlokasi di sekitar Bundaran Besar Kuala Kapuas pada Minggu, 14 Januari 2024.

Dalam sambang yang didampingi Pasiter Kodim 1011 Kuala Kapuas, Kapten Inf Ignatius Redi Dwi Priyanto ini, Dandim juga memberikan sejumlah bantuan makanan dan minuman untuk mendukung rest area tersebut.

Dandim mengapresiasi adanya rest area ini, sehingga para jemaah yang berasal dari wilayah Kalimantan Tengah yang akan menuju ke Martapura, Kalsel atau saat arus balik nanti dapat menggunakannya untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan.

Terlebih, kata Dandim jemaah sangat banyak datang dari berbagai daerah dan juga sangat ramah dengan nuansa Islami.

Dalam kesempatan ini, Dandim juga mengimbau kepada para jemaah, baik itu yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat serta lainnya agar selalu berhati-hati di jalan dengan mengutamakan keselamatan. 

“Datang dengan selamat, pulang juga harus dengan selamat dan sehat," harap Dandim.

Adapun rest area yang berlokasi tepat di pinggir Jalan Trans Kalimantan ini sejak beberapa hari ini telah banyak disinggahi jemaah haul guru sekumpul yang datang dari arah wilayah Kalimantan Tengah yang akan menuju ke Martapura, Kalimantan Selatan.

Para jemaah yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat dapat beristirahat sejenak, sembari menikmati berbagai hidangan secara gratis yang telah disiapkan relawan di rest area tersebut sebelum melanjutkan perjalanan menghadiri haul guru sekumpul. (DODI/J)

Berita Terbaru