Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kalimantan Tengah Minta Dinas PU Perbaiki Jalan Kolam-Balai Riam

  • Oleh Ariananta
  • 18 Juni 2016 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kalangan DPRD Kalimantan Tengah meminta Dinas Pekerjaan Umum Kalimantan Tengah (PU Kalteng) memperbaiki jalan provinsi, terutama ruas jalan di wilayah Kotawaringin Lama (Kolam) - Balai Raim. Jalan antara Kabupaten Kotawaringin Barat, dan Kabupaten Sukamara ini, di musim hujan dalam keadaan rusak parah. Jalan tanah jadi berlumpur, seperti kubangan kerbau.

Ruas jalan yang juga butuh peningkatan dan perbaikan di wilayah Lamandau menuju Kecamatan Permata Kecubung dan menghubungkan dengan Balai Riam.

'Kami berharap agar jalan tersebut juga mendapatkan perhatian dan penanganan dalam waktu dekat,' kata Juru Bicara Dapil III, Hj Prihati Titik Mulyani dalam Rapat Paripurna DPRD Kalteng, di Palangka Raya, Jumat (17/6/2016). (ARIANATA/N).

Berita Terbaru