Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Katingan Gelar Rapat Forum Gabungan Perangkat Daerah

  • Oleh Abdul Gofur
  • 11 Maret 2020 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pemerintah Kabupaten Katingan menggelar rapat forum gabungan perangkat daerah di aula kantor Bappeliitbang, Rabu, 11 Maret 2020.

Rapat ini dipimpin langsung Bupati Sakariyas bersama wakilnya, Sunardi Litang. Kemudian turut hadir, Ketua DPRD Katingan, Marwan Susanto, Sekda Katingan Nikodemus, para asisten, kepala SOPD, temasuk semua camat.

Dalam laporannya, Kepala Bappeliitbang Kabupaten Katingan, Wim Ngantung menuturkan, rapat tersebut untuk menyelaraskan program dan kegiatan perangkat daerah dengan usulan program dan kegiatan hasil musrenbang RKPD di kecamatan, guna menyusun rancangan kerja perangkat daerah.

Kemudian menyelaraskan program dan kegiatan antar perangkat daerah dalam rangka optimalisasi pencapaian sasaran sesuai dengan kewenangan, untuk sinergi pelaksanaan prioritas pembangunan daerah.

Menurut Wim Ngantung, untuk mendukung penyusunan rencana kerja pemerintah daerah tahun anggaran 2021, forum ini sebagai wadah bersama untuk membahas prioritas kegiatan hasil musrenbang RKPD tingkat kecamatan dengan rancangan rencana kerja perangkat daerah.

Forum ini merupakan ajang pertemuan antara proses usulan hasil musrenbang RKPD tingkat kecamatan dan proses rancangan rencana kerja perangkat daerah, yang merupakan representasi dari renstra perangkat daerah dan RPJMD 2018 - 2023.

"Forum ini menjadi sangat penting karena merupakan upaya memadukan perencanaan yang menjamin kegiatan pembangunan. Diharapkan setiap usulan yang akan ditetapkan nantinya betul-betul sinkron antara rencana program dan selaras dengan pencapaian sasaran pembangunan yang telah ditetapkan dalam RPJMD," kata dia. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru