Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penyaluran Bantuan Sosial Tunai di Pulang Pisau Melalui Himbara dan Kantor Pos

  • Oleh James Donny
  • 13 Mei 2020 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Penyaluran bantuan sosial tunai dalam penanganan dampak Covid-19 di Kabupaten Pulang Pisau diberikan melalui bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Negara atau Himbara dan Kantor Pos. 

Hal tersebut disampaikan Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo, saat rilis pelaksanaan BST di Pulang Pisau, Rabu, 13 Mei 2020. "Bantuan sosial tunai ini diberikan melalui dua agen penyalur, yakni bank-bank yang tergabung dalam Himbara dan PT POS Persero Indonesia," katanya. 

Bupati Pisau pada saat melaunching penyaliran tersebut juga secara simbolis menyerahkan BST kepada sejumlah warga. "Hari ini penyaluran dilakukan ada sebanyak 100 orang," katanya. 

Jumlah penerima BST di Kabupaten Pulang Pisau berdasarkan hasil pengesahan yang dilakukan oleh Dinas Sosial Kabupaten Pulang Pisau sebanyak 7381 Kepala Keluarga yang terdiri dari 3615 KK berasal dari data terpadu kesejahteraan sosial atau DTKS dan 3766 berasal dari usulan desa dan kelurahan.

Untuk jadwal penyaluran khususnya di Kecamatan Kahayan Hilir, yakni Kelurahan Pulang Pisau 453 KK, Desa Anjir Pulang Pisau 109 KK, Kelurahan Bereng 289 KK, Desa Mantaren I 179 KK, Desa Mantaren II 150 KK. 

Kemudian Desa Hanjak Maju 61 KK, Desa Gohong 98 KK, Kelurahan Kalawa 83 KK, Desa Mintin 167 KK dan Desa Buntoi 159 KK. Dengan demikian ada sebanyak 1748 penerima BST di Kecamatan Kahayan Hilir 1748.

Sesuai dengan jadwal BST ini akan disalurkan hingga akhir bulan Mei 2020.(JAMES DONNY/B-5) 

Berita Terbaru