Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kata Sanggul Lumban Gaol Setelah Dimutasi Menjadi Staf DP3AP2KB Kotim

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 08 Desember 2020 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Sanggul Lumban Gaol resmi dimutasi menjadi staf Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB). 

Terkait mutasi tersebut, Sanggul mengatakan jika hal itu merupakan keputusan dan hak pimpinan. Itu pun baginya hal yang biasa. Sebagai abdi negara, dia bertekad menunjukkan loyalitas dan tetap menjalankan amanah tersebut. 

"Terkait mutasi jabatan, semua hak pimpinan. Namanya jabatan adalah amanah. Semua itu silahkan kepada pimpinan yang menilai," kata Sanggul usai sertijab, Selasa, 8 Desember 2020. 

Dia menerima apapun tugas dari pimpinan serta penempatannya. Karena itu adalah perintah. Menurutnya, Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib mengikutinya. 

"Siap tidak siap harus siap. Semua tidak jadi masalah selagi tugas dari pimpinan," kata Sanggul. 

Dirinya menjabat sebagai Kepala DLH sekitar 3 tahun. Dan dirinya akan berusaha untuk terus mengabdi kepada bangsa, negara, dan daerah ini. 

Dia juga menegaskan akan mengkaji hak ASN sesuai PP 53. Dirinyapun akan mempertimbangkan dan mengkaji untuk memenuhi haknya sebagai ASN tersebut. 

"Saat ini saya mewujudkan tugas dari pimpinan. Namun di samping hak pimpinan, ada juga hak ASN. Dan itu yang akan saya kaji," kata Sanggul. 

Meskipun begitu, dirinya sangat berterimakasih kepada Bupati Kotim Supian Hadi yang telah mempercayakan jabatan selama 3 tahun. 

Dia sudah mengatakan dan meminta izin kepada Plt DLH untuk menyelesaikan tugasnya sebagai pertanggungjawaban hingga pekan kedua Desember 2020. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru