Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wagub Kalteng Harapkan Peran Aktif LDII Jaga Kondusifitas Daerah

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 20 November 2021 - 23:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo berharap, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) dapat berperan aktif menjaga kondusifitas Kalteng.

"Diharapkan LDII dapat lebih meningkatkan perannya untuk menciptakan suasana yang aman, tentram, dan kondusif," kata Edy saat membacakan sambutan Gubernur Kalteng di Muswil DPW LDII Kalteng di Aula Eka Hapakat, Sabtu, 20 November 2021.

Selain itu, Edy berharap LDII bisa ikut peka terhadap permasalahan yang timbul baik di lingkungan intern lembaga maupun masyarakat sekitar.

Ia menuturkan, pemerintah telah berupaya menciptakan situasi yang kondusif dengan melaksanakan berbagai program strategis pembangunan, salah satunya adalah terwujudnya penerangan nilai-nilai agama dalam perilaku kehidupan ber-masyarakat berbangsa dan bernegara.

Hal itu dilakukan dengan meningkatkan kesadaran kolektif umat beragama, kerukunan hidup, solidaritas, dan rasa kebersamaan antara umat beragama, meningkatkan peran dan fungsi lembaga keagamaan dalam mengatasi dampak negative perubahan sosial. 

"Upaya-upaya tersebut tidak dapat terlaksana tanpa partisipasi aktif dari semua komponen masyarakat," tandasnya. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru