Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kalteng Minta Pemda Perhatikan Rumah Dinas Guru

  • Oleh Donny Damara
  • 01 Desember 2021 - 15:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota DPRD Kalteng, Maruadi meminta kepada pemerintah daerah di Kalimantan Tengah agar memperhatikan keberadaan rumah dinas guru yang tidak layak atau memadai untuk ditempati.

Maruadi mengatakan masalah perhatian terhadap rumah dinas guru menjadi salah satu aspirasi yang disampaikan masyarakat di Kabupaten Pulang Pisau kepada pihaknya saat reses beberapa waktu lalu.

"Seperti di Desa Garantung, Kecamatan Maliku ada perumahan guru yang sudah ambruk tidak bisa ditempati lagi. Itu informasinya sudah diusulkan ke Kabupaten tapi hingga sekarang belum ditindak lanjuti. Kami harap dari Pemprov melalui dinas terkait bisa meninjau dan membantu memperbaikinya," ucap Maruadi, Rabu, 1 Desember 2021.

Selanjutnya di Desa Hanjak Maju, Kecamatan Kahayan Hilir aspirasi terkait perhatian terhadap perumahan dinas guru juga disampaikan oleh masyarakat setempat. Sebab perumahan yang ada dinilai sudah tidak layak untuk ditempati.

Dia berharap apa yang disampaikan masyarakat tersebut dapat mejadi pertimbangan pemda baik provinsi atau kabupaten setempat untuk merealisasikannya, karena keberadaan rumah dinas guru sangat penting supaya tenaga pendidik yang ada bisa betah tinggal ditempat mereka berdinas.

"Sarana dan prasarana pendukung pendidikan memang seharusnya perlu diperhatikan, bagaimanapun memberikan rumah layak untuk guru akan berdampak positif terhadap semangat tenaga pendidik itu turut memajukan dunia pendidikan di provinsi ini," tandasnya. (DONNY D/B-11)

Berita Terbaru