Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Agustiar Sabran Salurkan Bantuan Beras dari Puan Maharani di Kobar

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 05 Januari 2022 - 20:31 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Gotong royong dan saling peduli terhadap sesama merupakan budaya masyarakat Indonesia. Sebagai wujud nyata dari budaya tersebut di tengah masih mewabahnya pandemi Covid-19, maka Ketua DPR RI Puan Maharani membagikan bantuan sosial berupa beras untuk masyarakat yang kurang mampu.

Dalam kesempatan kali ini bantuan sosial dari Mbak Puan sapaan akrabnya, disalurkan langsung oleh Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Kalimantan Tengah Agustiar Sabran kepada warga kurang mampu, secara simbolis melalui Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kotawaringin Barat, Ahmadi Riansyah, di Kantor DPC PDI Kobar, Jalan Pasir Panjang, Kecamatan Arut Selatan, Rabu 5 Januari 2022.

Agustiar menyampaikan bantuan dari Mbak Puan adalah beras, kemudian sebagai bentuk inisiatif dan dukungan serta bentuk gotong royong niat membantu masyarakat dengan ikhlas, Maka Agustiar menambahkan atau melengkapinya dengan sejumlah paket sembako.

"Di Kobar ini akan disalurkan 2.500 paket sembako untuk masyarakat tanpa melihat dari mana latar belakangnya, asalkan warga yang kurang mampu. Jadi inilah pesan yang ingin disampaikan Mbak Puan, sebagai Ketua DPR RI, tokoh muda perempuan sekaligus Kader Mumpuni PDI Perjuangan," kata Agustiar.

Agustiar mengungkapkan pembagian beras ini merupakan bagian instruksi serta kepedulian dari Puan Maharani sebagai Ketua DPR RI serta Ketua PDI Perjuangan.

Kegiatan bertema 'Beras Untuk Rakyat' ini merupakan rangkaian dalam momentum merayakan Natal 2021 dan Tahun baru 2022, serta menuju HUT PDI Perjuangan.

Dalam penyaluran diserahkan ke DPC, namun agar penyaluran paket sembako ini tepat sasaran dan saat ini masih suasana Pandemi Covid-19. Maka Agustiar menyarankan agar paket sembako diberikan secara door to door, atau langsung ke rumah- rumah warga.

"Dalam penyalurannya kita tidak perlu membuat kerumunan, agar diserahkan langsung ke warga yang berhak menerima. Kita harus menjadi contoh bagi masyarakat, bahwa tidak perlu membuat kerumunan kita bisa menyalurkan bantuan sosial," imbunya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPC PDI Perjuangan Ahmadi Riansyah menyampaikan ucapan terima kasih, kepada Puan Maharani dan Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Kalimantan Tengah Agustiar Sabran, dan nantinya akan segera menyalurkan bansos tersebut kepada masyarakat yang berhak menerima melalui PAC PDI seluruh Kobar.

"Bansos ini akan kita berikan langsung sesuai data khsusunya masyarakat kurang mampu. Kalau Kader PDI dan mampu, maka tidak kami beri bansos ini," tuturnya.

Ahmadi Riansyah yang juga menjabat sebagai Wakil Bupati Kobar mengungkapkan, bantuan tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Jadi, jangan melihat nilainya, tapi ini adalah wujud kepedulian dan keikhlasan dari Mba Puan dan Agustiar dalam membantu masyarakat.

"Tentu, bantuan ini akan sangat membantu dan bermanfaat bagi masyarakat yang kurang mampu," pungkasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru