Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pembangunan Infrastruktur Tingkatkan Pengembangan Potensi Daerah

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 17 Agustus 2023 - 21:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo menyampaikan sektor pembangunan masih menjadi salah satu fokus program Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng.

“Pemprov Kalteng juga fokus dalam sektor pembangunan infrastruktur untuk aksesibilitas dan pengembangan potensi daerah,” ungkap Edy saat memimpin apel peringatan HUT Kalteng di halaman kantor gubernur Kalteng, Kamis, 17 Agustus 2023.

Ia menyampaikan pembangunan yang dilakukan adalah peningkatan kuantitas dan kualitas jalan, serta pembangunan RSUD Tipe B di Hanau.

Selain itu, Pembangunan Bundaran Besar dan Bundaran Mahir Mahar, sekaligus penataan Waterfront City di wilayah Sungai Kahayan dan rencana pengembangan Kawasan Wisata Sebangau.

Edy mengingatkan sebagai langkah menyukseskan pembangunan infrastruktur di Kalimantan Tengah membutuhkan peran bersama.

“Keberhasilan berbagai program pembangunan, baik yang sudah, sedang, maupun akan berjalan tersebut tentunya mutlak memerlukan dukungan dari seluruh stakeholders utamanya dari segenap masyarakat,” ungkapnya. (HERMAWAN DP/J)

Berita Terbaru