Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Perbaharui Fasilitas Taman Pasuk Kameloh

  • Oleh Hendri
  • 01 Mei 2024 - 10:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bidang Konservasi dan Tahura, secara rutin melakukan pemeliharaan Taman Pasuk Kameloh. Salah satu fokus perawatan hari ini adalah pada tiang listrik di area taman.

Petugas terlihat mengecat ulang warna tiang listrik yang sudah pudar, agar kembali terlihat indah dan menarik dipandang mata. Hal ini merupakan bagian dari upaya Pemko untuk menjaga keindahan dan kenyamanan Taman Pasuk Kameloh bagi pengunjung.

"Kami rutin melakukan pemeliharaan di Taman Pasuk Kameloh, salah satunya hari ini fokus pada perawatan tiang listrik. Kami cat ulang agar warnanya kembali segar dan indah dipandang," kata Sekretaris DLH, Yuseran, Rabu, 1 Mei 2024.

Selain perawatan tiang listrik, pihaknya juga melakukan pemeliharaan pada elemen-elemen lain di taman, seperti perawatan tanaman, perbaikan fasilitas, dan pembersihan area.

Upaya ini dilakukan untuk menjaga kualitas Taman Pasuk Kameloh sebagai salah satu ikon wisata Kota Palangka Raya.

"Taman Pasuk Kameloh adalah salah satu aset wisata yang harus kita jaga dan rawat dengan baik. Kami akan terus melakukan pemeliharaan secara rutin agar taman ini tetap indah dan nyaman bagi pengunjung," pungkasnya. (HENDRI/H)

Berita Terbaru