Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Banjir Terparah di SDN 3 Sawahan, Seluruh Ruangan Tergenang, Belajar Mengajar Via Daring

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 01 Mei 2024 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Banjir yang menggenang di SDN 3 Sawahan kali ini disebut terparah dari sebelumnya karena masuk hingga ke seluruh ruangan di sekolah tersebut.

"Informasi dari guru yang kurang lebih 15 tahun mengajar di sini, baru kali ini yang terparah sampai masuk ke ruangan," kata Kepala Sekolah SDN 3 Sawahan, Libral, Rabu, 1 Mei 2024.

Akses jalan masuk sekolah yang sangat rendah tergenang banjir yang paling dalam setinggi paha orang dewasa. Banjir naik hingga ke halaman sekolah yang telah ditinggikan dengan muka air hampir menyentuh lutut.

Lanjutnya, 8 ruangan yang terdiri dari 6 ruang kelas, 1 perpustakaan dan 1 kantor turut tergenang dengan rata-rata ketinggian air 10 centimeter.

Banjir tersebut sudah berlangsung selama 3 hari ini. Akibat kondisi tersebut, kegiatan belajar mengajar terpaksa dilakukan secara daring.

"Kalau guru tetap masuk untuk absensi dan melaksanakan pembelajaran daring karena buku-buku juga berada di sekolah," ujarnya. 

Banjir di sekitar sekolah tersebut memang sudah menjadi langganan karena lokasi yang rendah. Namun biasanya tak sampai ke ruangan. Hujan deras mengakibatkan sungai Pamuatan yang berada di belakang sekolah tersebut meluap. Banjir yang belum sempat surut terus diguyur hujan dan memperparah ketinggian muka air.

Libral berharap, bangunan lebih ditinggikan dan akses jalan masuk diuruk agar anak-anak bisa bersekolah walaupun banjir. (DEWI PATMALASARI/j)

Berita Terbaru