Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polisi masih Selidiki Sopir Truk Terlibat Kecelakaan Menyebabkan Seorang Tewas di Kotim

  • Oleh Buddi Rahmat H
  • 07 Mei 2024 - 17:55 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Satuan Lalu Lintas Polres Kotawaringin Timur (Kotim) masih menyelidiki kasus kecelakaan di Jalan Jenderal Sudirman Km 59. Yang menyebabkan satu orang meninggal dunia.

Kasatlantas Polres Kotim AKP Canggih Firdaus mengatakan pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi dan masih memburu supir truk yang kabur setelah terlibat kecelakaan.

"Kita sudah melakukan olah TKP, dimana pengendara sepada motor ini kurang berhati-hati sehingga menabrak truk yang saat ini masih kita lakukan penyelidikan," kata Canggih, Selasa, 7 Mei 2024.

Lanjutnya, setelah terlibat tabrakan pengemudi truk diduga melarikan diri dari lokasi kejadian. Saat ini, Polisi terus berupaya memburu dan melakukan pengejaran terhadap pelaku.

”Yang nabrak bukan truk tangki, tapi korban. Namun pengemudi truk diduga tidak kooperatif dan melarikan diri,” bebernya.

Sebelumnya, insiden kecelakaan antara pengendara sepada motor dengan truk Crude Palm Oil (CPO) di Jalan Jenderal Sudirman Km 59, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menewaskan satu orang.

Dari informasi yang didapat kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Pengendara sepeda motor yang beinisial SF (60) meninggal dunia di lokasi kejadian.

Saat di lokasi kejadian, diduga kendaraan yang dikemudikan SF oleng hingga masuk ke jalur lawan. Dari arah sebaliknya, datang truk tangki hingga kedua kendaraan itu pun terlibat tabrakan.

Diduga, saat itu tubuh korban sempat terlindas hingga membuatnya meninggal dunia. Warga yang melihat kejadian itu langsung melaporkan kepada pihak Satuan Lalu Lintas Polres Kotim. (BUDDI RAHMAT H/j) 

Berita Terbaru