Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gadis Bercita-Cita Jadi Dokter ini Ternyata Multi Talenta

  • Oleh Testi Priscilla
  • 08 Desember 2016 - 06:10 WIB

BORNEONEWS. Palangka Raya - Adalah seorang Gita Cristy, siswa kelas XII SMAN 5 Palangka Raya ini memiliki dua cita-cita. Pertama, menjadi Akuntan Perpajakan; kedua, menjadi seorang Dokter. Keduanya memiliki tugas mulia. Uniknya, putri bungsu pasangan Tihing dan Perna C.Ubak ini ternyata multi talenta.

Tidak hanya menekuni pendidikan akademisnya, siswi asli Tamiang Layang, Barito Timur ini juga sudah banyak menelurkan prestasi.

"Saya mengikuti beberapa organisasi seperti DKD sebagai anggota dan anggota Pramuka juga," ungkap Gita kepada Borneo News, Rabu (7/12/2016).

Prestasi terbaru, Gita berhasil meraih Harapan I Lomba Menulis Berita yang digelar Balai Bahasa Kalimantan Tengah dalam rangka Bulan Bahasa pada Oktober 2016. Padahal, menulis berita merupakan hal yang baru baginya walaupun Gita sudah mengikuti Ekstrakulikuler Menulis, Bahasa dan Sastra di sekolahnya sejak kelas X.

Bahkan Gita berani mewawancarai Kepala Balai Bahasa langsung untuk lomba menulis berita tersebut. Mengangkat judul "Balai Bahasa Siap Laksanakan UKBI" Gita diberi kesempatan lima hari untuk merampungkan kerangka berita tersebut termasuk melakukan wawancara.

"Jadi waktu kegiatan itu lima hari untuk membuat kerangka saja, membuatnya menjadi badan berita harus di depan juri. Puji Tuhan bisa meraih harapan I karena ini pengalaman pertama," ujarnya.

Selain bakat di bidang bahasa dan penulisan, Gita ternyata juga memiliki bakat tersembunyi lainnya. Buktinya pada 2015 Gita mendapat Juara 1 Lomba Baca Puisi, Harapan 1 Pentas Seni Jambore Karakter tingkat Provinsi Kalteng, Juara 3 Lomba Cerdas Cermat tingkat Kota Palangka Raya dan masih banyak prestasi lainnya.

"Kalau bahasa kan selalu berbarengan dengan seni dan sastranya jadi untuk nambah wawasanlah saya ikut berbagai kegiatan tentang menulis dan Bahasa Indonesia yang baik dan benar," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/m)

Berita Terbaru