Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perempuan 3 Anak Coba Bunuh Diri Karena Permasalahan Keluarga

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 25 Desember 2016 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Tata, 30, warga Sukamandang, Kabupaten Seruyan, yang nekat mencoba melakukan bunuh diri dengan cara melompat dari atas rumah, diduga karena ada unsur permasalahan keluarga. 

"Katanya dia itu ada permasalahan dengan mantan suaminya. Dia hendak balikan lagi, namun sang suami tidak mau," ujar karabat perempuan tersebut, Minggu (25/12/2016). 

Masalah keluarganya tersebut memang sudah terjadi sejak lima tahun terakhir. Mantan suaminya tersebut yang bernama Suhar Kuncoro tidak ingin lagi kembali padanya. Sang suami terlanjur kecewa karena pengkhianatan sang istri. 

'Sudah beberapa kali suaminya itu dihianati, mungkin itulah yang mendasari bahwa sang suami tidak mau lagi balikan kepadanya," ungkap karabatnya tersebut. 

Sementara H Ilmi, keluarga dari suami perempuan itu mengatakan, aksi ini baru pertama kali dilakukan oleh Tata. Dia menduga, percobaan bunuh diri itu dilakukannya lantaran ada permasalahan keluarga yang hingga saat ini belum terselesaikan. 

"Iya, ada permasalahan keluarga. Beruntung percobaan bunuh diri itu berhasil digagalkan. Kalau tidak entah bagaimana jadinya," kata Ilmi, saat Borneonews menemui di rumahnya. 

Sementara jajaran anggota Polsek Ketapang yang mendapatkan informasi langsung mendatangi rumah tersebut. Mereka berupaya menenangkan korban, sambil memberikan masukan agar perempuan itu tidak nekat dan bertindak mengambil jalan pintas. 

"Semua permasalahan itu pasti ada jalan keluarnya. Jadi berdoa saja kepada Yang Mahakuasa," ujar seorang anggota polisi memberi masukan kepada korban. 

Polisi juga meminta kepada keluarga korban agar selalu menjaga, jangan sampai ditinggal sendirian di rumah. Khawatir apa yang dilakukannya tersebut kembali terulang.

Saat ini korban terlihat masih syok, dan urung menunjukkan mukanya kepada keluarganya dan anggota polisi. Ia hanya tengkurap tanpa ada sepatah katapun yang terucap dari mulutnya. 

Sementara, aksi bunuh diri itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu keluarganya sedang beristirahat. Namun mereka langsung kaget ketika tetangga sebelah berteriak bahwa ada perempuan yang hendak loncat dari atap rumahnya. 

Hal itupun langsung disikapi dengan berusaha membujuk Tata agar tidak melakukan hal tersebut. 

Tidak berapa lama berselang warag sekitar yang datang langsung menyelamatkannya. Tata pun gagal melakukan bunuh diri. (M HAMIM/m)

Berita Terbaru