Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota Dewan Serius Pantau Kesehatan Masyarakat Desa

  • Oleh H Laily Mansyur
  • 20 Februari 2017 - 13:36 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Jajaran DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel) terus bersinergi dengan pihak eksekutif dalam memantau permasalahan di bidang kesehatan, khususnya di kalangan masyarakat perdesaan

'Kami sebagai wakil rakyat yang mengemban tugas menyampaikan aspirasi kepada Pemerintah Kabupaten Barito Selatan pada 2017 akan meningkatkan pantauan kesehatan masyarakat di perdesaan ,' kata anggota Komisi III DPRD Barito Selatan Nyimas Artika, Senin (20/2/2017).

Anggota legislatif dari daerah pemilihan I itu melanjutkan, ia selaku wakil rakyat yang membidangi kesehatan mempunyai tanggung jawab untuk peduli dengan masalah tersebut.

'Sebab dari hasil reses yang dilakukan pihaknya beberapa waktu lalu, ternyata masih banyak masyarakat perdesaan di wilayah Barito Selatan yang tidak mendapatkan pelayanan kesehatan secara maksimal," ujarnya.

Untuk menyikapi hal itu, pihaknya akan bersinergi dengan pemerintah daerah agar pada tahun ini keluhkan warga desa tersebut dapat dipenuhi oleh pemerintah. Terutama untuk memperbanyak tenaga medis maupun dokter yang akan memberikan pelayanan kesehatan di perdesaan.

"Sepertinya peningkatan bidang kesehatan ini harus terus digenjot agar dinas terkait betul-betul bisa bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat desa," ucapnya. (LAILY/B-3)

Berita Terbaru