Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MAN Model Seleksi Calon Ketua OSIS

  • Oleh Dewi Kencana Waty
  • 25 Januari 2017 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - MAN Model Palangka Raya melakukan seleksi calon ketua OSIS periode 2017/2018 yang digelar mulai Senin (23/1) di aula madrasah tersebut. Dalam kegiatan tersebut ada delapan kandidat yang bersaing.

Adapun kandidat yang menjalani proses seleksi melalui orasi adalah M Indika (kelas X Agama), Nisnawati (kelas X MIPA-3), Vina Maulidha (kelas X MIPA-5), Fitra Nurbintang (kelas X MIPA-5), Nailu Al Husna (kelas X MIPA-5), dan Bayu Nugroho (kelas X IS-2).

'Proses seleksi dilakukan oleh Majelis Perwakilan Kelas dan Panitia Pemilihan Ketua OSIS,' kata Wakil Kepala MAN Model Bidang Kehumasan Khalid Fitri, Selasa (24/1), di Palangka Raya.

Menurut Khalid, pemilihan ketua OSIS dijadwalkan pada awal Februari mendatang melalui sistem pemilihan langsung layaknya pemilihan umum. Hal dimaksud untuk mengajarkan siswa-siswi tentang cara berdemokrasi.

'Melalui pemilihan ketua OSIS, siswa-siswi dapat belajar bagaimana proses demokrasi berjalan,' ujar Khalid.

Khalid mengajak seluruh siswa agar terus meningkatkan kemampuan belajar, bukan hanya di bidang organisasi, melainkan prestasi di bidang akademik juga harus ditingkatkan agar siswa dapat meraih prestasi yang diinginkan. (DEWI KENCANA WATY)

Berita Terbaru