Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Minta Aparatur Sipil Negara Tidak Malas

  • Oleh Testi Priscilla
  • 07 Juni 2017 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Masih adanya aparatur sipil negara (ASN) yang malas bekerja hingga terjaring razia Satpol PP menyita perhatian Wali Kota Palangka Raya M Riban Satia.

"Harusnya ASN ini profesional. Mampu melahirkan inovasi dalam peningkatan kinerja pengabdian kepada negara, sekaligus mampu memberikan contoh terbaik dalam bermasyarakat. Bukannya malah terjaring razia sedang jalan-jalan di jam kerja," ungkap Wali Kota, Rabu (7/6/2017).

Menurutnya, pengabdian aparatur negara sangatlah penting. Karenanya harus didorong untuk bersama-sama melakukan suatu upaya perubahan.

"Salah satu aspek pemberdayaan aparatur pemerintah untuk difokuskan pada keahlian, hingga perubahan pola pikir, sikap, dan prilaku. ASN merupakan penyelenggaraan tugas pemerintah dan pelaksana pembangunan. Memenuhi hal itu maka tergantung pada kemampuan aparatur itu dalam melaksanakan tugasnya. Karena ASN dituntut selalu bekerja secara professional," tegas Wali Kota.

Aparatur negara, menurutnya, dituntut lebih dalam perubahan perilaku dan pola pikir. Tidak hanya sebatas melaksanakan aturan. Karenanya harus bisa berinovasi dengan melihat suasana dan kondisi kekinian yang sedang berlangsung maupun akan datang.

"Saya ingin ASN memiliki pola pikir yang lebih berinovasi dalam banyak hal. Sejalan dan selaras sesuai Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN. Maka itu harus profesional dan berinovatif dalam pembangunan dan kinerja," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru