Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Skor 1-1 Akhiri Babak Pertama Kalteng Putra vs PSBS Biak

  • Oleh Budi Yulianto
  • 04 Oktober 2017 - 17:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Skor 1-1 mengakhiri babak pertama laga Kalteng Putra versus PSBS Biak di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Rabu (4/10/2017) sore.

Laga berlangsung di tengah guyuran hujan. Pada babak pertama, Kalteng Putra lebih dulu tertinggal lewat tendangan Michael yang merobek jala gawang Galih Sudaryono.

Tertinggal 0-1, Laskar Isen Mulang--julukan Kalteng Putra--mencoba mengejar defisit gol. Namun kondisi lapangan yang basah menyulitkan tuan rumah untuk menjalankan taktik.

Pelatih Kas Hartadi kemudian melakukan rotasi pemain. Gelandang Hanif Anshori tarik keluar dan digantikan Alam. Namun belum ada perubahan papan skor.

Belum puas dengan pergantian pertama, Kas Hartadi kembali memasukan Bursanudin menggantikan Jemmy di posisi belakang.

Kalteng Putra terus mencoba menyerang hingga memaksa pemain PSBS Biak melakukan pelanggaran di dekat kotak penalti dan tentunya berhadiah tendangan bebas bagi tuan rumah. Pada saat itu para pemain berada di bibir gawang menanti tendangan bebas tersebut.

Namun salah seorang pemain PSBS Biak melakukan pelanggaran hingga wasit yang memimpin jalannya laga meniup peluit tanda penalti.

Rifaldi Bawuo menjadi algojo. Tendangannya ke arah kiri berhasil menjebol gawang PSBS Biak yang dijaga Selsius Gebze. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Laga Kalteng Putrs vs PSBS Biak disaksikan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, CEO Kalteng Putra Agustiar Sabran, Kapolda Brigadir Jenderal Anang Revandoko, dan sejumlah pejabat lainnya. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru