Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

57 Peserta Ikuti Tes Tertulis Panitia Pemilihan Kecamatan

  • 08 Oktober 2017 - 12:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Sebanyak 57 peserta dari sejumlah kecamatan di Kabupaten Gunung Mas (Gumas) mengikuti tes tertulis panitia pengawas kecamatan (panwascam) yang digelar di aula kantor Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (BP3D), Kuala Kurun, Minggu (8/10/2017).

Ketua panitia seleksi, Katriana, menyampaikan bahwa perekrutan panitia pengawas kecamatan terkait akan dilaksanakannya pemilihan kepada daerah dan wakil kepala daerah pada 2018 mendatang. Panwascam nantinya bertugas mengawasi pemilihan di setiap kecamatan.

"Pendaftar panwascam sebanyak 65 orang, namun hanya 60 orang yang memenuhi syarat. Sebelum tes tertulis satu orang mengundurkan diri. Saat tes tetulis hari ini, ada dua peserta yang tidak hadir. Sehingga yang mengikuti tes tertulis hari ini berjumlah 57 orang," tutur Katrina yang juga komisioner Panwaslu Kabupaten Gumas.

Ia menyampaikan, peserta yang tidak hadir mengikuti tes tertulis dari Kecamatan Miri Manasa dan Kecamatan Damang Batu. Hasil tes akan diumumkan pada 11 Oktober 2017. Untuk soal tes dibuat oleh Bawaslu Provinsi Kalteng. "Bila lulus tes tertulis akan mengikuti tes wawancara pada 16 Oktober 2017 dan pengumuman tes wawancara pada 17 Oktober 2017," sebut dia.

Di momen berbeda, Ketua Panwaslu Kabupaten Gunung Mas Walman Tristianto, menyampaikan bahwa pihaknya akan merekrut tiga orang anggota panwascam untuk satu kecamatan. Untuk 12 kecamatan akan direkrut total 36 anggota panwascam. (EPRA SENTOSA/B-3)

Berita Terbaru