Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hari Minggu PLN Bakal Padamkan Listrik Muara Teweh

  • Oleh Ramadani
  • 28 Oktober 2017 - 09:46 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Sehubungan dengan rencana periodik Bay Trafo di Gardu Induk Muara Teweh KM 14 dan perbaikan Carona pada kabel SKTM 20.000 volt pada penyulangan TWH01 (jalur express) PLN akan melaksanakan pemadaman listrik.

Manajer PLN Rayon Muara Teweh, Permono Gunawan mengatakan bahwa pihaknya semula menjadwalkan pemadaman pada Sabtu (28/10/2017) namun dengan menindaklanjuti surat dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Barito Utara perihal pelaksanaan kagiatan hari Sumpah Pemuda tiangkat kabupaten, maka pemadaman akan dialaihkan pada Minggu (29/10/2017).

'Pemadaman listrik ini akan memadamkan jaringan listrik di seluruh kota Muara Teweh dan sekitarnya dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB' jelas Permono kepada Borneonews melalui sambungan telepon, Sabtu (28/10/2017).

Dikatakannya, rencana periodik Bay Trafo di Gardu Induk Muara Teweh KM 14 dan perbaikan Carona pada kabel SKTM 20.000 volt merupakan sistem perawatan rutin penyuplai listrik bagi masyarakat.

Selain itu, pekerjaan perbaikan jaringan listrik ini untuk menjaga keandalan suplai listrik apalagi saat ini sudah menggunakan mesin pembangkit listrik tenaga mesin gas (PLTMG) dan sudah terinterkoneksi hingga wilayah Kalimantan Selatan (Kalsel) dan sebagian Kalimantan Timur (Kaltim).

PLTMG Bangkanai di Desa Karendan Kecamatan Lahei saat ini beroperasi dengan daya 155 MW dengan ratusan tower jaringan kabel saluran udara tegangan tinggi (SUTT) dengan daya 150 kilovolt yang dibangun hingga Buntok Kabupaten Barito Selatan dan Tanjung, Kalsel. 'Untuk itu kami mohon maaf kepada masyarakat atas terjadinya pemadaman ini,' katanya. (RAMADHANI/B-8)

Berita Terbaru