Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Atlet Barito Utara Diminta Terus Tingkatkan Kemampuan

  • Oleh Ramadani
  • 16 Januari 2018 - 00:00 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh– Pekan Olaraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) 2018 bakal digelar di Kabupaten Barito Utara.

Untuk itu, atlet tuan rumah untuk setiap cabang olahraga diharapkan terus meningkatkan kemampuan sehingga mampu meraih prestasi terbaik.

Anggota DPRD Barito Utara Asran mengatakan, persiapan menghadapi Porprov telah dilakukan sejak jauh hari. Nantinya, juga akan digelar rapat besar seluruh pengurus KONI dan cabor, untuk persiapan pelaksanaan even bergengsi tersebut. 

“Untuk cabor bukan mencari banyak pemainnya (atlet) saja, melainkan yang benar-benar baik dan berprestasi,” sebut Asran, Senin (15/1/2018)

Sebagai dukungan terhadap para atlet, nantinya akan diadakan training center untuk tiap cabang olahraga. Pendanaanya dari KONI Barito Utara.

Untuk cabor yang menjadi andalan Barito Utara sejauh ini di antaranya panahan, sepak takraw, futsal, tenis lapangan, dayung, bulu tangkis, dan panjat tebing. 

Ia berharap, atlet Kabupaten Barito Utara giat berlatih untuk meraih prestasi minimal seperti pada Porpov empat tahun lalu.

“Pada Porprov sebelumnya kita Kabupaten Barito Utara berhasil meraih juara umum II. Harapan kita minimal prestasi ini dapat dipertahankan, bahkan kita bisa meraih juara umum I,” ujarnya.(RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru