Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gernas Baku Mendekatkan Orang Tua dan Anak

  • Oleh Hardi Sarjito
  • 05 Mei 2018 - 15:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Gerakan Nasional Orang Tua Membacakan Buku (Gernas Baku) dapat mendekatkan anak dengan orang tua melalui membaca buku.

"Karena untuk sekarang ini orang tua hampir melupakan perannya kepada anak, salah satu peran yang dilupakan itu seperti membaca buku. Karena untuk membacakan buku ini bisa dilakukan kapan pun, dan bisa dimana saja," kata Kepala TK Negeri Pembina Juairiah, di sela peresmian Gernas Baku, Sabtu (5/5/2018).

Menurutnya, untuk anak-anak Paud, waktu yang baik menceritakan buku itu ketika mau tidur. Karena pada saat mau tidur anak-anak akan lebih cepat merekam apa yang disampaikan dan dibacakan orang tua kepada anaknya. Sehingga hal tersebut akan membentuk karakter mereka pada saat usia dini.

"Karena dengan membacakan cerita kepada anaknya, secara tidak langsung orang tua memberikan edukasi tentang kebaikan melalui tokoh cerita yang dibacakan tersebut. Sehingga karakter baik yang ada di cerita tersebut akan membekas di dalam pikiran anak dan secara tidak langsung membentuk karakter anak," ucapnya.

Sementara itu, peserta yang menghadiri peresmian Gernas Baku ini ada 210 anak. Setiap anak yang hadir di acara yang digelar di TK Negeri Pembina Pangkalan Bun ini didampingi oleh orang tuanya baik itu ayah, atau ibunya. Sehingga orang tua diwajibkan untuk membacakan buku cerita tersebut kepada anaknya. (HARDI/B-2)

Berita Terbaru