Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pipa PDAM di Simpang Tiga Jalan Pakunegara -Ratu Mangku Bocor

  • Oleh Wahyu Krida
  • 31 Oktober 2018 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pipa penyaluran air PDAM Tirta Arut Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) di pertigaan Jalan Pakunegara - Jalan Ratu Mangku, Rabu (31/10/2018) bocor.

Akibatnya, aliran air yang diterima pelanggan di wilayah Jalan Pakunegara, Jalan Ahmad Yani, Pelingkau , Bungur dan Tatas di Kelurahan Baru, Pangkalan Bun secara otomatis terganggu.

Namun, mulai siang hari teknisi PDAM Tirta Arut Kobar mulai melakukan perbaikan pipa yang bocor.

Kepala PDAM Tirta Arut Kobar Sapriansyah menjelaskan, kebocoran tersebut diketahui pascalaporan yang masuk dari masyarakat.

"Agar aliran air tidak terganggu, selain itu mencegah kerugian akibat kebocoran air bersih secepatnya kita lakukan perbaikan dilokasi tersebut. Berdasarkan laporan teknisi, pipa yang bocor tersebut merupakan pipa transmisi air bersih berukuran 350 mm," jelas Sapriansyah.

Ia memperkirakan, lama pekerjaan yang dibutuhkan untuk memperbaiki pipa yajg bocor beserta penimbunannya sekitar 48 jam.

"Kami sangat mengapresiasi laporan masyarakat yang mengetahui adanya kebocoran pipa penyaluran air tersebut. Karena bila dibiarkan lama-lama akan mengganggu proses penyaluran air pada pelanggan dan menimbulkan kerugian bagi PDAM lantaran kehilangan air," jelas Sapriansyah.

Ia juga secara pribadi meminta maaf pada para pelanggan lantaran penyaluran air akan terganggu selama beberapa jam, saat proses perbaikan. "Selain itu juga kami minta maaf pada pengguna jalan yang terganggu akibat proses perbaikan pipa tersebut," pungkasnya. (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru