Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua Apkasindo Kalteng Harap Harga Sawit Segera Membaik

  • Oleh Abdul Gofur
  • 11 November 2018 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Karyadi berharap harga tandan buah segar (TBS) yang kini dihargai murah ditingkat petani diharapkan segera membaik.

"Harapan kita tentu harga TBS sawit ini segera kembali membaik seperti sebelumnya," tutur Ketua Apkasindo Kalteng, Karyadi, Minggu (11/11/2018).

Menurutnya, para petani atau pemilik kebun sawit di Kalimantan Tengah sejak beberapa bulan terakhir tengah gundah gulana dengan anjloknya harga TBS sawit itu.

Karyadi mengaku dari pantauan pihaknya harga TBS sawit ditingkat petani saat ini dihargai pengepul Rp600 hingga Rp700 per kilogramnya.

"Turun jauh dibandingkan saat harga TBS normal beberapa waktu lalu, yakni berkisar Rp1.500 per kilo.

Karyadi meminta kepada petani sawit agar bersabar menghadapi kondisi harga TBS sawit yang murah itu.

Pasalnya, tidak hanya berlaku di wilayah Kalteng saja, namun harga TBS sawit yang anjlok ini juga berlaku di seluruh Indonesia dan dunia.

Karyadi menuding anjloknya harga TBS sawit ini karena pihak Eropa tidak lagi mengekspor CPO dari negara-negara penghasil sawit termasuk Indonesia.

Ini sebagai dampak kampanye hitam Uni Eraopa terhadap negara-negara penghasil sawit yang dituding sebagai pemicu dalam perusak lingkungan.(ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru