Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jadwal Pelantikan Kades Terpilih Akan Dikonsultasikan ke Bupati Kotim

  • Oleh Naco
  • 01 Januari 2019 - 11:46 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kotawaringin Timur, Hawianan mengatakan, jadwal pelantikan 48 kepala desa terpilih hasil pilkades serentak 15 Desember 2018 lalu sudah direncanakan.

"Setelah kami pertimbangkan, rencananya pelantikan akan dilakukan pada minggu keempat Februari 2019," kata Hawianan, Selasa (1/1/2019).

Namun jadwal itu masih belum pasti. Sebab, harus dikonsultasikan dulu dengan Bupati Kotim, Supian Hadi.

Hawianan menambahkan, pelantikan itu pada bulan itu karena dengan beberapa pertimbangan. Di antaranya ada beberapa desa yang kepala desanya habis masa jabatannya terakhir pada bulan itu.

"Sehingga saat pelantikan itu tidak ada kades yang aktif. Kalau kita lantik sementara masih ada yang aktif, khawatirnya akan jadi masalah di kemudian hari," tegasnya.

Apalagi pada pilkades kali ini banyak kades dari petahana yang tumbang. "Inilah dinamikanya, petahana banyak yang kalah kali ini," tukas mantan Kabag Administrasi Pemerintahan itu.

Pilkades di 48 desa ini merupakan pilkades serentak kedua yang dilaksanakan. Pada 2017 lalu Kotim melaksanakan pilkades serentak pertama. (NACO/B-11)

Berita Terbaru