Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tidak Ada Sedikitpun Bagian Buah Sawit Tidak Bermanfaat

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 15 Februari 2019 - 23:12 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Tidak sedikit masyarakat beranggapan hanya bagian daging buah kelapa sawit saja yang bisa dimanfaatkan untuk mengolah minyak. Namun ternyata semua bagian dari buah tersebut memiliki banyak kegunaan.

Hal itu dijelaskan oleh Project Controller Pabrik Kelapa Sawit Sulung PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) Nisi Siahaan. Menurutnya semua bagian buah kelapa sawit memiliki kegunaan. Tidak ada sedikipun yang terbuang sia-sia.

"Mungkin masyarakat hanya mengetahui bahwa yang diolah menjadi minyak adalah bagian dagingnya kulit buahnya saja. Tapi semua bagian yang ada pada buah sawit memiliki banyak manfaat," ujar Siahaan, Jumat (15/2/2019).

Seperti halnya ampas dari buah kelapa sawit diolah dengan baik dan akan digunakan untuk pakan ternak. Selain itu tempurung buah bisa digunakan untuk bahan bakar dan arang.

Selain itu cangkang dari produksi buah sawit sendiri juga memiliki banyak manfaat yakni bisa menjadi bahan bakar boiler, sehingga bisa menggerakan steam atau uap guna menggerakan turbin. Hingga hasilnya akan menjadi listrik.

"Dengan adanya hal itu maka untuk kebutuhan listrik di perusahaan ini sudah bisa mandiri dengan pemanfaatan cangkang tersebut," ungkapnya.

Selain itu masih banyak lagi pemanfaatan lainnya yang lebih menguntungkan dan bermanfaat. Tanpa ada bagian yang terbuang sedikitpun. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru