Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

80% Cabai dan Bawang di Kalteng Didatangkan dari Provinsi Lain

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 06 Maret 2019 - 11:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Komoditas cabai dan bawang di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kebanyakan masih didatangkan dari luar daerah, atau provinsi lain.

Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kalteng, Jenta, menerangkan sebagian masyarakat memang memiliki tanaman cabai dan bawang, namun masih belum mencukupi untuk kebutuhan.

"Tanaman yang kita miliki masih belum mencukupi, sehingga kita lebih banyak mengambil dua komoditas tersebut dari luar daerah," kata Jenta, Rabu (6/3/2019).

Untuk cabai lokal, Jenta menerangkan kebanyakan hanya diproduksi petani di Kapuas. Dan masih mengharapkan dari Provinsi Kalsel dan pulau Jawa.

Dia memerkirakan, distribusi keperluan cabai dan bawang hampir berbanding 80 persen dari luar daerah, dan hanya 20 persen dari petani lokal Kalteng.

Selain itu, Jenta menerangkan untuk distribusi cabai dan bawang dari Jawa, diprediksi tidak akan ada hambatan selama bulan Maret. (GAZALI/B-11)

Berita Terbaru