Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Utara Pantau Pelaksanaan UNBK Tingkat SMP

  • Oleh Ramadani
  • 22 April 2019 - 16:16 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Bupati Barito Utara, Nadalsyah memantau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang dilaksanakan beberapa sekolah tingkat SMP/MTs di kota Muara Teweh, Senin (22/4/2019).

Dalam peninjauan ini Nadalsyah didampingi Wakil Bupati Barito Utara, Sugianto Panala Putra,  Kepala Dinas Pendidikan Masdulhaq, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II DPRD Barito Utara.

Peninjauan pelaksanaan UNBK tingkat SMP/Mts ini hanya dilakukan dari luar ruangan. “Peninjauan ini hanya memantau jalannya pelaksanaan UNBK, sehingga nantinya diharapkan tidak ada kendala,” jelasnya.

Dikatakan untuk fasilitas pendukung seperti server, komputer, lokasi sudah mencukupi, bahkan lebih.

Dia mengharapkan agar para peserta dapat menguikuti ujian baik UNBK maupun UNKP dengan baik, sehingga mendapatkan hasil yang baik. 

“Karena saya sebagai orang tua di Kabupaten Barito Utara sangat mengharapkan anak-anak ini dapat lulus dengan nilai yang baik dan prestasi yang baik pula, serta diharapkan para peserta ujian di Kabupaten Barito Utara dapat lulus 100 persen,” katanya. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru