Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Politisi Nasdem Ingatkan Masyarakat dan Sekolah Pantau Proses Pendidikan

  • Oleh Testi Priscilla
  • 18 Juli 2019 - 09:02 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Politisi Partai Nasdem, Mukarramah mengingatkan agar masyarakat dan pihak sekolah bisa membantu memantau proses pendidikan di Kota Palangka Raya.

"Saya mengingatkan kepada sekolah dan masyarakat untuk bersama memantau proses pendidikan dengan semestinya," katanya, Kamis 18 Juli 2019.

Jangan sampai ada ruang terjadinya tindakan pungutan liar maupun pemerasan yang terjadi kembali di masa mendatang.

"Terlebih setelah terjadinya peristiwa OTT terhadap Kepala SMPN 8 Palangka Raya dan 2 orang pendidik oleh kejaksaan," tuturnya.

Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya ini mengatakan masyarakat dituntut untuk tidak pasif dalam melihat proses pendidikan anaknya.

"Yang pasti masyarakat dalam hal ini orang tua tidak terlibat dalam praktek pungli dengan oknum yang tidak bertanggung jawab. Malah, ketika ada yang menjanggal dan diduga pungli, harus dilaporkan kepada pihak yang berwenang," tegasnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru