Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Apresiasi Warga Katingan Tidak Membakar Hutan dan Lahan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 17 Agustus 2019 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas mengapresiasi warganya yang tidak membakar hutan dan lahan pada musim kemarau tahun 2019 ini.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada lapisan masyarakat tanpa terkecuali, karena di wilayah Kabupaten Katingan kebakaran hutan dan lahan tergolong kecil, sehingga langit di Katingan ini masih tergolong aman tidak terlalu berkabut," kata Bupati Katingan Sakariyas usai memimpin upacara HUT kemerdekaan RI ke 74 di halaman kantor bupati, Sabtu, 17 Agustus 2019. 

Memang, kata Bupati Sakariyas, saat ini ada kebakaran lahan dan hutan itu di wilayahnya. Namun kebakaran tersebut dapat diminimalisir oleh tim gabungan, baik dari TNI, Polri, BPBD, Tagana, relawan dan masyarakat.

Sejauh ini pula, kata Bupati Sakariyas, tidak ada warga Kabupaten Katingan yang diamankan dan diproses hukum karena kedapatan membkar hutan dan lahan itu. 

"Sampai saat ini tidak ada warga Katingan yang ditangkap oleh aparat karena membakar hutan dan lahan dimusim kemarau tahun ini. Makanya saya mengimbau kepada lapisan masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan pada musim kemarau ini, sebab nanti bisa berurusan dengan hukum," imbuhnya.(ABDUL GOFUR/m)

Berita Terbaru