Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Imbau ASN Kuasai Teknologi

  • Oleh Magang 1
  • 25 September 2019 - 17:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun – Bupati Gunung Mas Jaya S Monong mengimbau aparatur sipil negara atau ASN menguasai teknologi.

Hal itu disampaikan Jaya dalam sambutan tertulisnya dibacakan Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia LP Umbing saat membuka Forum Musrenbang RPJMD Kabupaten Gunung Mas 2019-2024, di aula BP3D setempat, Rabu, 25 September 2019.

“Kita berada di era serba cepat, serba mudah dan serba instan. Bagi kehidupan sosial sekarang ini, internet seakan-akan jadi kebutuhan primer,” ujarnya.

Ia mengatakan, masyarakat banyak menghabiskan waktu di depan smartphone atau komputer daripada melakukan aktivitas di luar ruangan. Masyarakat dapat dengan mudah mencari informasi di search engine tanpa harus membaca buku.

“Perlu kita sadari, kita hidup di era digital, era dimana manusia telah melek teknologi dan semuanya serba terkoneksi. Era dimana manusia dapat saling berkomunikasi sedemikian dekat walaupun saling berjauhan,” tuturnya.

Ada beberapa kemudahan pada era digital seperti sekarang ini, antara lain mudahnya berkomunikasi, mobile dan fleksibel, internet lebih berkuasa daripada pulsa, mudahnya berbelanja, dan beberapa lainnya.

Dengan kemudahan-kemudahan tersebut, seharusnya ASN sebagai pelayan publik masyarakat dapat memanfaatkan teknologi untuk menunjang pekerjaan dan kemudahan pekerjaan.

“Kekeliruan bila kita tidak dapat beradaptasi dengan perkembangan jaman yang cepat. Kita akan tertinggal, kita hanya sebagai penonton bukan pemain utama, kita hanya sebagai konsumen belaka bukan produsen,” ucapnya. (MAGANG 1/B-5)

Berita Terbaru