Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPMD Pulang Pisau Siapkan Agenda Pelantikan Kepala Desa Terpilih 

  • Oleh James Donny
  • 25 September 2019 - 17:36 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa atau DPMD Pulang Pisau melakukan persiapan agenda pelantikan kepala desa terpilih setelah Pilkades serentak 18 September 2019 lalu. 

Kepala DPMD Kabupaten Pulang Pisau, HM Syaripul Pasaribu mengatakan pihaknya saat ini sedang menyusun dan mempersiapkan rangkaian pelantikan kades terpilih sebelum habis dua bulan berjalan setelah Pilkades tersebut. 

"Sesuai ketentuan yang ada tidak boleh Iebih dari dua bulan setelah Pilkades dan itu (agenda pelantikan) sedang kita persiapkan," tandasnya, Rabu, 25 September 2019. 

Syaripul juga mengingatkan agar para kepala desa terpilih dapat menepati janji kampanye dan merealisasikan visi misi yang sudah disampaikan kepada masyarakat.

"Kita harapkan mereka dapat menepati janji politiknya," harapnya.

Syaripul juga mengajak semua calon kades yang turut serta berkontestasi baik yang menang maupun yang kalah agar tetap menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan. 

Demikian juga kades terpilih supaya tidak berpuas diri karena akan banyak tugas yang akan dihadapi dalam menjalankan visi dan misinya yang juga sebagai janji politik calon kades kepada masyarakat. 

Syaripul mengharapkan kades yang terpilih memiliki integritas untuk mengedepankan kepentingan umum diatas kepentingan pribadi dan mampu menjadi pemimpin yang mau berinovasi. "Artinya tidak hanya sekedar sebagai pimpinan saja, tapi bisa profesional saat memimpin desanya," ujarnya. (JAMES DONNY/B-5) 

Berita Terbaru