Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kapuas Ini Apresiasi Pelaksanaan Pengamanan Tahun Baru

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 02 Januari 2020 - 18:46 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Parij Ismeth Rinjani mengapresiasi pelaksanaan pengamanan tahun baru 2020 yang telah berjalan dengan aman dan kondusif di wilayah setempat.

Politisi dari Partai Demokrat ini menyambut baik dan respon positif atas upaya jajaran Kodim 1011 Klk dan Polres Kapuas maupun instansi terkait lainnya yang sudah berperan aktif dalam melakukan pengamanan dan ketertiban di masyarakat.

"Iya, kami apresiasi pihak keamanan yang sudah melaksanakan pengamanan, sehingga pelaksanaan selama libur tahun baru di Kapuas berlangsug lancar dan aman," ucap Ismeth, Kamis, 2 Januari 2020.

Lebih lanjut, ia mengatakan peran aparat keamanan sangatlah penting dalam pelaksanaan dua agenda besar di akhir tahun tadi, yaitu Natal dan Tahun Baru, sehingga semuanya berjalan dengan lancar dan baik.

"Kami berterima kasih juga kepada Polres Kapuas maupun Kodim dan instansi terkait sudah maksimal dalam melaksanakan tugas," ucapnya.


Selain itu, menurut dia tidak kalah penting ialah peran dari masyarakat juga turut menjaga situasi kamtibmas di lingkungan sekitar masing-masing dapat berjalan dengan tertib dan lancar.

"Selamat tahun baru 2020 kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas. Semoga tahun ini lebih baik lagi dan pembangunan terus meningkat," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru