Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MA Darussalam Catur Mulai Siapkan Peralatan Komputer Jelang Rangkaian Ujian Madrasah

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 25 Januari 2020 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Madrasah Aliyah atau MA Darussalam Catur mulai mempersiapkan peralatan komputer yang akan digunakan menjelang rangkaian ujian madrasah di waktu yang akan datang.

Sarana dan standarisasi komputer terus dipersiapkan untuk digunakan dalam pelaksanaan Ujian Madrasah Berbasis Komputer (UMBK), Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK) dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (USBNK).

Ketua Teknis Pelaksanaan Hadi Purwanto mengatakan, persiapan sudah mulai dilakukan untuk menghadapi kegiatan simulasi ujian Kelas XII yang rencananya akan diadakan pertengahan bulan Februari 2020 nanti.

"Iya, lebih awal kami siapkan peralatannya terlebih dahulu, terutama untuk jaringan ke server harus benar-benar optimal dan bisa digunakan siswa menghadapi ujian nanti," ucap Hadi, Sabtu, 25 Januari 2020.

“Point penting dari ujian madrasah berbasis komputer ini adalah kestabilan jaringan internet dan kondisi listrik yang wajib diantisipasi apabila mendadak ada pemadaman," lanjut dia.


Sementara itu, Operator Server MA Darussalam M Shodiku Khofef menambahkan bahwa peralatan komputer sudah dirakit kembali dan bisa beroperasi dengan normal. Jaringannya juga stabil.

“Sudah kita coba sebanyak 45 unit komputer dalam keadaan siap digunakan dan semuanya terhubung keserver, sehingga siap untuk simulasi. Mudahan tidak ada kendala nantinya," ucap Khofef.

Kepala MA Darussalam Catur Aziz Nuryanto menambahkan, untuk ujian madrasah nanti semuanya berbasis komputer. Oleh sebab itu, perlu dipersiapkan lebih awal agar siswa bisa belajar menggunakan komputer dengan lancar. Sehingga, pada seimulasi maupun ujian nanti berjalan dengan lancar.

“Saya ucapkan terima kasih kepada teknisi kumputer yang dengan keahliannya sudah jauh-jauh hari mempersiapkan alat dan jaringanya. Mudahan pelaksanaanya nanti berjalan dengan lancar dan sukses siswa kami dapat lulus semua,” ucap Aziz. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru