Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tak Ada Pembagian Seragam Gratis Bagi Murid SD dan SMP di Katingan Tahun 2019

  • Oleh Abdul Gofur
  • 05 Februari 2020 - 17:55 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Dinas Pendidikan mengaku untuk tahun anggaran 2019 lalu tidak ada pembagian seragam gratis bagi siswa tingkat SD dan SMP seperti tahun-tahun sebelumnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan, M Hasrun, Rabu, 5 Februari 2020 mengatkan hal ini. Menurutnya, tidak ada pembagian seragam gratis bagi siswa tingkat SD maupun SMP di daerahnya untuk tahun anggaran 2019 itu, lantaran anggaran yang ada dialihkan untuk program lainnya.

"Ia betul tahun anggaran 2019 lalu tidak ada pembagian seragam gratis untuk siswa SD dan SMP di Kabupaten Katingan, karena anggarannya dialihkan," sebut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan, M Hasrun.

Menurutnya, untuk anggaran seragam sekolah bagi siswa yang baru masuk baik tingkat SD dan SMP se Kabupaten Katingan, itu jumlahnya mencapai lebih dari Rp 3 miliar. "Tapi tahun 2020 ini dianggarkan kembali, dan bahkan sudah tahap lelang pekerjannya," kata M Hasrun.

Sebelumnya pada tahun 2015, 2016, 2017 dan 2018, Pemkab Katingan melui Dinas Pendidikan terus menganggarkan bantuan seragam sekolah bagi sekolah tingkat SD dan SMP. Sekolah yang mendapatkan bantuan seragam itu khusus bagi sekolah berstatus negeri.

M Hasrun mengatakan, bantuan seragam gratis bagi siswa tingkat SD dan SMP di daerahnya itu selain bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi para orangtua siswa, juga sebagai bentuk Pemerintah Kabupaten Katingan terhadap dunia pendidikan.

Tidak adanya pembagian seragam gratis bagi murid SD dan SMP ini membuat sejumlah orangtua siswa mempertanyakan hal itu.

"Tahun-tahun sebelumnya ada pembagian seragam gratis, tapi tahun 2019 kemarin kok gak ada, mudah-.mudahan tahun 2020 ini ada lagi, sebab anak saya baru masuk SD tahun kemarin harusnya sudah dapat seragam akhir tahun 2019, tapi sampai memasuki bulan Februari 2020 tak ada pembagian seragam gratis itu," ungkap salah seorang orangtua siswa di Kasongan yang enggan namanya disebut. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru