Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Seruyan Hulu Harapkan Akses Jalan Terus Diperhatikan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 19 Februari 2020 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Warga di Kecamatan Seruyan Hulu, Kabupaten Seruyan mengharapkan agar akses jalan di wilayah setempat terus mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Seruyan.

“Kami sangat bersyukur Bupati Seruyan sudah meluangkan waktu untuk mengecek kondisi ruas jalan antara Tumbang Manjul dan desa lainnya di wilayah ini,” ungkap salah satu warga Seruyan Hulu, Rabu, 19 Februari 2020.

Menurutnya, jalan penghubung merupakan urat nadi masyarakat di wilayah hulu Kabupaten Seruyan, karena dengan tersambungnya akses jalan dan dapat dilalui dengan nyaman, maka akan sangat besar manfaatnya untuk warga.

“Kami berharap agar dari tahun ketahun, kondisi ruas jalan yang ada di wilayah Kecamatan Seruyan Hulu ini, terus di tingkatkan lagi, sehingga dapat menggerakkan ekonomi masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Muto Malakhim salah satu warga lainnya, berharap Pemerintah Kabupaten Seruyan dapat meningkatkan ruas jalan dari Desa Tumbang Manjul menuju Desa Tusuk Belawan.

“Semoga ruas Jalan Tumbang Manjul ke Tusuk Belawan yang saat musim hujan licin, bisa di programkan peningkatannya, sehingga tidak licin lagi saat di lalui pada musim hujan," harapnya. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru