Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nama dan Foto Polwan Polres Kobar Dicatut Pelaku Penipuan Online

  • Oleh Wahyu Krida
  • 25 Februari 2020 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Nama dan foto anggota Polwan Polres Kobar dicatut oleh orang tidak dikenal, guna melakukan penipuan secara online.

Melalui media sosial Facebook, orang tidak dikenal tersebut membuat akun palsu menggunakan nama dan foto Briptu Deindah Lakacini dan menawarkan motor atau mobil lelang via online.

Kapolres Kobar AKBP E Dharma B Ginting, Selasa, 25 Februari 2020 menjelaskan bila ada pihak yang menemukan akun Facebook yang  mengatasnamakan Deindah Lakacini agar tidak menanggapi tawaran jual beli kendaraan yang bisa dibeli secara lelang tersebut.

Ada orang tak dikenal dengan Akun FB menggunakan foto dan nama polwan Deindah Lakacini. Kemudian melakukan upload mengenai lelang kendaraan setelah komunikasi selanjutnya ada juga yg menggunakan aplikasi WhatsApp, orang tak dikenal tersebut meminta uang untuk ditransfer," jelas Kapolres.

Namun, jelas Kapolres, faktanya Deindah tidak mempunyai  akun  Facebook dan hanya memiliki akun Instagram.

"Karena itulah kami mengimbau kepada masyarakat dan para warganet, agar tidak percaya kepada akun Facebook tersebut, karena akun itu sudah jelas palsu. Karena kami sudah mendapat oabar bahwa ada orang yang sudah tertipu oleh orang tak dikenal ini," tegas Kapolres. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru