Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPBD Palangka Raya Imbau Warga Kawasan Sungai Awasi Anak

  • Oleh Hendri
  • 25 Februari 2020 - 19:35 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kota Palangka Raya, Emi Abriyani mengimbau warga yang tinggal di kawasan sungai agar mengawasi aktivitas bermain anak.

"Khususnya warga Kecamatan Pahandut seberang dan Petuk Katimpun agar lebih meningkatkan kewaspadaan mengawasi aktivitas bermain anak," katanya, Selasa, 25 Februari 2020.

Pesan itu ia sampaikan karena saat ini hujan sering turun. Bahkan kadang dengan intensitas tinggi yang menyebabkan debit air naik.

"Sekarang musim hujan lebat, beberapa wilayah mengalami kenaikan debit air," ucapnya.

Naiknya debit air, lanjut dia, dapat memicu timbulnya bencana seperti banjir. Oleh sebab itu, orang tua perlu melakukan pengawasan terhadap anak untuk mencegah hal yang tidak diinginkan. 


"Tingkatkan kewaspadaan supaya tidak terjadi musibah atau malapetaka yang tidak diharapkan," pungkasnya. (HENDRI)

Berita Terbaru