Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Murid dari 34 SD Ikuti Kompetisi Tingkat Kecamatan Kumai

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 08 Maret 2020 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Murid dari 34 Sekolah Dasar (SD) atau sederajat, mengikuti kompetisi dan lomba yang diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Cabang Kecamatan Kumai, Minggu, 8 Maret 2020.

Lomba itu meliputi Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN), Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FL2SN), Kompetisi Siswa Nasional (KSN), serta ekstrakulikuler keagamaan tingkat SD Kecamatan Kumai.

Kegiatan yang diikuti oleh 9 gugus dari 34 sekolah ini dihadiri murid, guru pendamping, kepala sekolah, serta pejabat Disdikbud Kobar.

Kepala Cabang Disdikbud Kecamatan Kumai, Ahmadun menjelaskan ada tahapan-tahapan seleksi dari kegiatan ini.

“Seleksi dilakukan pada tiap–tiap sekolah per gugus di Kecamatan Kumai. Selanjutnya dari hasil seleksi tersebut, masing–masing gugus akan mewakili ke tingkat kabupaten," ujar Ahmadun.

Dia mengharapkan melalui kegiatan ini, peserta dapat mengasah kemampuan dan kompetensinya dalam berbagai bidang yang dilombakan.

“Tujuan dari festival ini adalah mengasah kemampuan dan kompetensi murid dalam bidang olahraga, seni, dan mata pelajaran," pungkasnya. (DANANG/B-11)

Berita Terbaru