Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perbatasan Palangka Raya Dijaga Ketat Saat Hari Raya Idul Adha

  • Oleh Hendri
  • 31 Juli 2020 - 06:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Meski dalam perayaan hari raya Idul Adha, wilayah perbatasan masuk ke Palangka Raya tetap dijaga ketat oleh tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Palangka Raya Alman Parluhutan Pakpahan mengatakan, penjagaan tersebut untuk memastikan tidak ada orang dari luar wilayah yang masuk tanpa membawa keterangan bebas Covid-19.

"Kami tidak libur, tetap berjaga siang malam di perbatasan Kalampangan dan di Pahandut Seberang untuk menegakan SK Wali Kota 266/2020," kata Alman, Kamis 30 Juli 2020.

Meski begitu kata Alman, petugas yang ingin merayakan Idul Adha khususnya bagi yang beragama islam tetap diperbolehkan untuk salat berjamaah jika wilayahnya aman dari Covid-19.

"Bagi saudara-saudara kita yang muslim boleh ikut salat. Atau kalau tinggal di wilayah yang belum aman dari virus corona bisa saja bersama keluarga salat di rumah," jelasnya.


"Sedangkan yang non muslim sementara tetap berjaga untuk memastikan tidak ada orang dari luar wilayah yang lolos tanpa membawa hasil rapid test maupun hasil swab," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru