Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Truk Fuso Terperosok di Jalan Soekarno - Hatta Kasongan Belum Dievakuasi

  • Oleh Abdul Gofur
  • 03 November 2020 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Sebuah truk fuso sarat muatan kayu masak yang terperosok di Jalan Soekarno - Hatta Km 2 Kasongan tepatnya di sekitar bangunan box culvert hingga Selasa siang, 3 November 2020 belum juga dievakuasi. 

Angkutan besar itu terperosok di badan jalan sejak Senin, 2 November 2020 kemarin petang dengan posisi melintangi jalan.

Bahkan, insiden itu sempat menimbulkan kemacetan panjang berbagai kendaraan. Namun tengah malam tadi, kendaraan sudah dapat melintas setelah alat berat memperbaiki jalan amblas.

Dari pantauan terbaru, kendaraan roda dua dan empat dapat melintasi lokasi kejadian dengan eman. Namun untuk jenis truk sulit melintas karena jalan menyempit. 

Sejumlah pengguna jalan berharap pihak perusahaan yang menaungi truk fuso angkutan kayu ini dapat dengan segera melakukan evakuasi.

"Kalau masih dibiarkan seperti ini, maka akan membahayakan bagi pengguna jalan baik arah Tumbang Samba maupun Kasongan. Jalannya sempit dan licin," kata Wawan, salah seorang pengguna jalan ingin menuju Tumbang Samba. 

Awalnya truk fuso sudah berhasil melewati jalan yang separuhnya tengah dibangun box culvert, namun setelah melewati bangunan bagian depan, fuso malah oleng ke sebelah kiri arah Kasongan. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru