Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tingkatkan Sinergi Polri dan Masyarakat, Polsek Seruyan Hilir Rutin Sambangi Warga

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 06 November 2020 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Untuk meningkatkan peran dan sinergi antara Polri dan masyarakat, jajaran Polsek Seruyan Hilir rutin melaksanakan sambang warga.

Seperti yang dilaksanakan pada Jumat 6 November 2020. Kapolsubsektor Seruyan Hilir Timur Polsek Seruyan Hilir, bersilaturahmi  dengan masyarakat nelayan Desa Sungai Bakau Kecamatan Seruyan Hilir Timur.

“Kegiatan silaturahmi  dengan unsur masyarakat rutin dilaksanakan, diharapkan hal ini  dapat menjadikan kemitraan antara polisi dan masyarakat sehingga tercipta sinergitas dalam menciptakan situasi kamtibmas,” kata Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setiyono.  

Sementara itu, Kapolsubsektor Seruyan Hilir Timur Ipda Sahala APL Gaol  saat menyambangi warga, menyampaikan beberapa imbauan kamtibmas, dan meminta peran masyarakat menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif.

“Masyarakat harus ikut berperan aktif dalam menciptakan keamanan di lingkungannya, sehingga tercipta kondisi aman dan kondusif di wilayah ini,” pintanya.

Selain itu, Sahala meminta, agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dalam upaya untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid-19. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru