Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Tata Kawasan Pasar Saik Secara Bertahap

  • Oleh Norhasanah
  • 01 Desember 2020 - 15:31 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara akan terus menata kawasan Pasar Saik supaya menjadi lebih nyaman bagi masyarakat yang berkunjung. Kegiatan akan dilakukan secara bertahap. 

"Untuk kali ini kita menganggarkan Rp 600 juta, nanti berkelanjutkan, insya allah tahun depan akan kita anggarkan kembali," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Selasa, 1 Desember 2020.

Untuk pengerjaan yang dilakukan saat ini dinilai belum selesai, masih banyak pembangunan yang perlu dibangunan dan didata dengan anggaran yang cukup besar. "Nanti ada lanjutan, yang inikan belum selesai," ujarnya.

Dalam penataan kawasan Pasar Saik dan salah satu yang dilakukan adalah perluasan kawasan parkir para pengunjung yang dinilai sempit untuk menampung kendaraan. "Perluasan kawasan parkirnya, supaya masyarakat lebih leluasa," ucapnya.

Saat ini Pemkab Sukamara belum berencana melakukan penambahan jumlah kios. Bangunan yang telah dibangun akan dimanfaatkan semaksimal mungkin terlebih dulu.

"Kita manfaatkan dengan optimal dulu yang ada ini, kalau memang nanti peminatnya banyak dan tidak menutup kemungkinan kita bisa menambah kios lagi," tukasnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru