Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Angin Puting Beliung Juga Rusak Sebuah Rumah Warga di Desa Sei Pitung

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 20 Desember 2020 - 09:15 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Satu bangunan rumah milik warga di Desa Sei Pitung RT 01, Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas juga mengalami kerusakan setelah diterjang angin puting beliung, kemarin.

Informasi diterima dari Pusdalops-PB Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas, musibah yang terjadi kemarin itu setelah adanya cuaca ekstrim yang melanda kawasan tersebut.

Rumah warga yang berada di bantaran sungai dengan berbahan kayu ini mengalami kerusakan berat, terutama pada bagian atapnya setelah terkena angin kencang tersebut.

"Iya, kejadiannya kemarin. Akibat kejadian tersebut 1 unit rumah rusak berat. Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa," kata Kepala Pelaksana BPBD Kapuas, Panahatan Sinaga, Minggu 20 Desember 2020.

Lebih lanjut, ia menyampaikan dalam peristiwa ini untuk korban terdampak sebanyak 1 kepala keluarga (KK) dengan 4 jiwa.

"Upaya dilakukan BPBD Kapuas, Dinsos berkoordinasi dengan OPD terkait, pihak kecamatan dan pihak terkait lainya serta menyiapkan kebutuhan untuk korban terdampak," ucapnya.

Sebelumnya, pihak Pusdalops PB juga menerima laporan serupa akibat cuaca ekstrim yang terjadi kemarin, yang menyebahkan 1 unit rumah rusak berat di Desa Penda Ketapi, Kecamatan Kapuas Barat.

Kemudian, juga terjadi di Desa Manggala Permai, Kecamatan Kapuas Murung. Angin kencang menyebabkan 1 rumah warga rusak berat dan 7 rusak ringan. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru