Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ibu Berperan Penting Lindungi Keluarga dari Covid-19

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 12 Januari 2021 - 10:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalteng Yulisra ivo Azhari mengingatkan pentingnya peranan ibu dalam masa pandemi Covid-19.

“Ibu memiliki peranan yang sangat penting sebagai agen perubahan dalam upaya memutus mata rantai covid-19,”ungkapnya, Selasa, 12 Januari 2021.

Ivo mengingatkan, para ibu di Kalteng agar selalu berperilaku hidup berih dan sehat serta mengikuti protokol kesehatan.

Ia yakin pencegahan penyebaran Covid-19 dapat dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang dimulai dari dalam rumah.

“Jika hal ini dilakukan dengan kompak bersama seluruh anggota keluarga maka saya yakin Kalteng bisa segera mengakhiri pandemi ini,” tambahnya.

Ibu juga bertugas mengingatkan anggota keluarga untuk memakai masker, menjaga jarak, dan selalu mencuci tangan.

“Ibu dengan anak usia sekolah juga mesti mendampingi anak-anak untuk belajar di rumah,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru