Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

4.648 Pemegang Kartu Prakerja di Barito Selatan Telah Menerima Pencairan

  • Oleh Uriutu
  • 22 Januari 2021 - 17:11 WIB

BORNEONEWS, Buntok – Sebanyak 4.648 pemegang kartu prakerja di Kabupaten Barito Selatan gelombang I sampai gelombang 10 telah menerima pencairan insentif.

“Kita mendapatkan informasi dari salah satu Bank bahwa dari gelombang 1 sampai 10 sebanyak 4.648 pemegang kartu prakerja sudah tersalurkan atau mendapatkan dana prakerja,” kata Kepala Disnakertrans Barsel, Agus In’yulius, Jumat, 22 Januari 2021.

Saat pendaftaran prakerja gelombang ke-12 pihaknya hanya memantau, berbeda dengan gelombang1-8 terlibat penuh.  

Hal ini karena sebelumnya banyak masyarakat di Barsel belum memahami cara pendaftaran untuk mendapatkan bantuan dana kartu prakerja.

Sehingga pihaknya menyiapkan tempat untuk memberikan informasi kepada warga agar mereka bisa mendaftarkannya.

"Pendaftaran kartu prakerja ini sifatnya mandiri, hanya saja karena banyak yang masih belum paham, namun dari gelombang 8-12 masyarakat sudah paham untuk melakukan pendaftaran,” ucapnya.

Sementara untuk gelombang 11-12 pihaknya belum menerima data apakah sudah dicairkan atau belum. Pihaknya masih menunggu informasi dari salah satu bank khusus menangani kartu prakerja. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru