Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasar Kuala Pembuang Jadi Sasaran Sosialisasi Protokol Kesehatan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 30 Januari 2021 - 18:21 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pasar Kuala Pembuang menjadi sasaran dilaksanakan sosialisasi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 oleh jajaran kepolisian, Sabtu 30 Januari 2021.

Para pedagang dan masyarakat yang berada di kawasan pasar diberikan imbauan terkait pentingnya melakukan adaptasi kebiasaan baru dengan menjalankan protokol kesehan.

“Selain menyampaikan sosialisasi protokol kesehatan, para pedagang dan pengunjung yang kebetulan melanggar protokol kesehatan kita berikan teguran,” kata Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setiyono.

Dalam sosialisasi ini jika ada warga yang kedapatan tidak memakai masker diberikan teguran agar jangan sampai mengulangi pelanggaran protokol kesehatan.

Dengan sosialisasi ini diharapkan meningkatkan kesadaran bagi masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

"Peran serta seluruh masyarakat sangat kita harapkan untuk meningkatkan kedisiplinan agar penyebaran Covid-19 bisa kita minimalisasi,” ungkapnya.  

Salah satu yang ditekankan dalam sosialisasi ini adalah kedisiplinan mengunakan masker sebagai cara melindungi dari paparan Covid-19, termasuk kedisiplinan mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak dengan orang lain. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru